Minggu, 18 Desember 2011

Aikido for first time

Aikido merupakan seni beladiri yang fokus kepada teknik defensif dan kuncian, so, berbeda jauh dengan ilmu beladiri lain , seperti karate, tekwondo, dan pencak silat yang umunya mengandalakan kekuatan fisik. Sebaliknya, aikido membutuhkan Jiwa yang rileks, tidak perlu mengumpulkan segenap tenaga, karena kita hanya memberdayakan energi lawan untuk membalik serangan, aikido tidak membutuhkan banyak energi.

Saya mulai tertarik dengan seni bela diri tersebut sejak di-review di salah satu stasun televisi (2 tahun lalu), namun, saya tak langsung mencarinya. Beberapa bulan kemudian saya googling untuk mencari tempat pelatihan aikido (Dojo) yang dekat dengan rumah, namun didapatkan jarak yang terdekat berada di Kalimalang. Karena lokasinya yang masi terbilang jauh, saya belum memutuskan untuk mendaftar dan mengabaikannya.

Sekarang, setelah saya menyaksikan FTV silat Boy di TransTV, seolah-olah  saya "terprofokasi" dengan cerita di FTV tersebut, dan teringat akan keinginan dulu  yang mengikuti aikido, akhirnya googling lagi (waktu itu hari jum'at), saya mendapatkan tempat yang terdekat berlokasi di pondok kelapa (Galaxy Fitness). Esoknya, saya meluncur ke tempat pelatihan tersebut, sebelum mendaftar, saya melihat dulu proses latihannya, kemudian mendaftar.

Setalah mendaftar, saya masuk ke ruang latihan, dan disambut hangat oleh Senseinya, orangnya ramah, sabar banget ngajarin saya. Latihan pertama kali diawali dengan gerakan pemanasan, sama sekali tidak ditemukan latihan tendangan dan tinjuan seperti karate. Diajarkan teknik jatuh yang aman, melatih lengan agar terlepas dari cengkaraman lawan, pokoknya seru banget.

Esoknya, badan terasa pegal, namun latihan harus dilanjutkan, dimulai dari gerakan 4-arah (Lupa namanya apa). Ba'da subuh langsung cabut ke perumahan blok L, kebetulan disana ada taman yang luas. Setelah latihan, langsung nyalakan komputer, googling lagi tentang aikido, dan akhirnya mendapatkan Informasi Dojo Di bekasi yang terletak di Pondok Hijau  (Ahhhhh . . .kenapa gak kmaren2 sih?! grrrrr), langsung telpon CP nya, saya tanya tentang biaya pendaftaran, jadwal, dll yang berkaitan dengan latihan. Dan beliau menyarankan untuk menghubungi Senseinya langsung untuk informasi latihan, yang tinggal Di Blok L ( Wah ! kebetulan deket banged !, aseek !, barusan kan latihan sendiri di sekitar situ). Setelah saya telpon CPnya, beberapa jam kemudian beliau mengirimkan nomor telpon sensei nya, langsung deh sms, tanya di blok berapa, dan jam berapa ada di rumah, abis sms malah ketiduran

Setelah Bangun, liat HP, akhirnya sensei bales, katanya jam 16.30 ada di rumah, okelah setelah mandi dan solat langsung capcus kesana, untungnya cari rumahnya mudah. Setelah sampai dirumahnya, sensei langsung menyuruh masuk, akhirnya pembicaraan dimulai, beliau menjelaskan teknis latihannya beserta video para2 senior aikido, orangnya asik diajak bicara, gampang nyambungnya.


Dari kisah tersebut, saya ambil kesimpulan untuk berpindah Dojo dari Pondok Kelapa Ke Pondok Hijau (Maaf sensei wim, bukan bermaksud berkhianat nih, gempor juga nih dari bekasi ke pondok kelapa, hehe), dan memulai latihan di bulan Januari 2012 : Awal Transformasi.

Rabu, 14 Desember 2011

Mengatasi Galau saat Liburan

Galau, menjadi kata-kata umum di pergaulan, makna kata tersebut pun luas, gak hanya galau karena masalah cinta aja (Sesuatu ya), semua yang dapat menimbulkan kebimbangan, kesdihan, kerisauan, kepanikan dan kecemasan bisa disebut galau. Galau kita pun berbeda-beda, bingung menentukan liburan sampe kebawa mimpi pun termasuk galau (capek deh). Ehhm, khususnya bagi yang galau gara-gara masih ngejomblo , padahal saat-saat liburan, enaknya bisa main bareng do'i (itupun kalo punya :D ).
Oke, to the point, sebetulnya galau itu lebih ringan dari patah hati, hanya perasaan sesaat yang hilang dengan sendirinya. Inilah cara dan kegiatan yang dilakukan untuk mengatasinya :

1. Karaokean bareng temen
Ajak kerabat atau Siapa aja boleehh untuk karaoke bersama, tapi jangan asal karaokean, seleksi lagunya, boleh menyanyikan lagu yang sedih, tapi jangan sampe selesai nanyinya lagu sedih terus, karena akan terbawa ke pikiran bawah sadar, nyanyikan legu sedih untuk mengungkapkan perasaan, setelah itu nyanyikan lagu yang sama sekali tidak ada tema sedihnya

2.  Bersyukur dengan apa yang ada
Walaupun ini sepele, tapi secara tidak langsung cara ini dapat memberi solusi untuk menuju kebahagiaan

3. Olahraga Rutin
Lari Pagi Volley, Futsal bahkan panjat tebing secara langsung membersihkan pikiran yang mumet, dan mengalihkannya ke hal-hal positif.

4. Buat acara dengan temen
Simplenya, bikin aja acara bakar2 ( Bukan bakar rumah ya -_-  ) , beli bahan serta masaknya bareng temen, karena kebersamaan tersebut mengubah susasana hati menjadi menyenangkan dan menjalin kekompakkan.

5. Ubah Rutinitas selama Liburan



Semoga Tips ini membantu, yang penting adalah motivasi dalam diri untuk Move On.

Tempat Wisata Pengisi Waktu Liburan

Liburan sebentar lagi, selamat buat adik2 yang telah melaksanakan ujian semester gasal, semoga hasilnya memuaskan, berbicara tentang liburan, sudahkah merencanakan tempat untuk berlibur? Kapan? Dimana? Jam Berapa ? (Gak penting banget ya).
Bagi yang sedang bingung mengisi waktu liburan, setidaknya melihat dulu lama waktu yang tersedia untuk berlibur, umumnya liburan sekolah lamanya 2 minggu,  direkomendasikan berlibur ke suatu tempat yang hijau, terdapat fasilitas outbondnya, ini bertujuan untuk melepaskan seluruh beban dari sisa-sisa tegangnya saat mengerjakan soal ulangan dan penatnya belajar, berikut contoh tempatnya :


1. Taman Wisata Mekar Sari

Berlokasi di Cileungsi, Bogor. Merupakan salah satu pusat pelestarian keanekaragaman hayati buah-buahan tropika terbesar di dunia, khususnya jenis buah-buahan unggul yang dikumpulkan dari seluruh daerah di Indonesia, sekaligus merupakan tempat penelitian budidaya (agronomi), pemuliaan (breeding) dan perbanyakan bibit unggul untuk kemudian disebarluaskan kepada petani dan masyarakat umum.
Taman seluas 264 hektar ini dilengkapi dengan sarana wisata untuk wisatawan nusantara maupun mancanegara. Wisata di tengah taman buah didukung oleh berbagai wahana yang mendekatkan pengunjung kepada alam, berikut ini ada 2 Tempat Wisata yang sangat direkomendasikan:
  • Family Garden,
  • Rekreasi Danau (20 ha),
  • Baby Zoo,
  • Rusa Tutul,
  • Garden Center,
  • Greenhouse Melon,
  • Outbound
  • Bunga Bangkai,
  • Kids Fun Valley,
  • Menara Pandang,
  • Bangunan Air Terjun (Puri Tirto Sari). (Wikipedia.com)
2. Trans Studio Theme Park





TRANS STUDIO THEME PARK, Trans Studio Bandung adalah Indoor Theme Park ke dua di Indonesia setelah Makassar. Trans Studio Bandung lebih spektakuler dan lebih dahsyat dari Trans Studio yang ada di Makassar sehingga menjadikan Trans Studio Bandung tidak hanya terbesar di Indonesia tapi juga terbesar di dunia.

TRANS STUDIO THEME PARK menyajikan 20 wahana permainan dan bermacam bentuk hiburan yang terdapat dalam 3 kawasan dengan tema yang berbeda dan unik. Para pengunjung dapat merasakan bagaimana menjadi seorang bintang di depan kamera serta menjadi orang – orang di belakang layar dari tayangan – tayangan favorit TRANS TV dan TRANS 7,seperti Dunia Lain, Jelajah. Si Bolang, dan masih banyak wahana menarik lainnya. Harga Tiket Masuk Untuk hari Senin-Jumat Rp. 150.000,- . Sedangkan Sabtu dan Minggu sebesar Rp. 200.000,-.

Kamis, 08 Desember 2011

Menghilangkan Komedo yang terjebak di bawah permukaan kulit

Sharing kali ini membahas tentang komedo yang terjebak di bawah permukaan kulit, sehingga tidak bisa hilang dengan sendirinya. Komedo yang tertimbun ini dapat menimbulkan permukaan kulit yang tidak rata, seperti bisul, dan bisul terseut berwarna kehitaman seperti tahi lalat. Cara yang dilakukan pun cukup simple, tidak perlu ke salon ataupun ke dokter. Berikut langkahnya :

1. Uap wajah selama 5 menit, agar pori-pori kulit terbuka
2. Pencet wajah di sekitar area komedo, hingga keluar lemak padat  di bisul tersebut.
3. Cuci wajah dengan facial foam, untuk menghindari Infeksi

Mudah kan ?

Rabu, 07 Desember 2011

Filsafat Logo Microsoft Visual Studio


Visual studio merupakan  paket software  pemrograman buatan microsoft yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi khusus Sistem Operasi Microsoft Windows. Visual Studio ini berisi compiler Microsoft Visual Basic.Net, C#, C++,  J#, dan Web Developer.  Saat ini, versi terbarunya adalah visual Studio 2010, berisi penambahan fitur-fitur dan perbaikan interface, serta disematkannya bahasa pemrograman baru, yaitu Microsoft Visual F# (Functional Programming).

Kali ini, akan dibahas mengenai Representasi Logo visual studio, dengan tujuan mengetahui makna yang terdapat dalam logo tersebut. Teori yang dipakai untuk merepresentasilan Logo tersebut berdasarkan Teori graph dengan Algoritma Welch-Powel untuk pewarnaan graph. Berikut Pembahasannya :

A. Menggambar Graph

1. Mengubah Logo Visual Studio menjadi sebuah graph terhubung, perbatasan antara 2 warna diberikan
    satu  simpul (titik). Kemudian hubungkan simpul-simpul tersebut dengan garis (ruas) sesuai dengan bentuk
    logo.
 
 
2. Didapatkan 6 simpul (v1,v2,v3,v4,v5,v6) dan 6 ruas (e1, e2, e3, e4, e5, e6), dengan masing-masing derajat simpul sebesar dua, dapat disimpulkan bahwa graph tersebut traversable dan tidak planar ( karena terdapat simpul yang bersinggungan).

3. Warnai ruas e5 dengan warna biru, ruas selanjutnya yang diberi warna biru adalah ruas yang tidak bersebelahan dengan ruas e5 ( yaitu e1 dan e3), warnai salah satu diantara ruas e4 dan e6, ruas e6 dipilih untuk diberi warna biru.


 



4. Warnai ruas e1 dengan warna hijau,karena ruas e5 dan e2 telah diwarnai,  maka warnai ruas e6

 



5.  Warnai ruas e2 dengan warna oranye
 


6. Warnai ruas e3 dengan warna merah. Jadilah graph berwarna sesuai dengan logo visual studio.

 


B. Analisa Graph

Dari penggambaran graph diatas, didapatkan 3 point yang dapat dijadikan tafsiran :
  1. 6 simpul

6 simpul menandakan bahwa produk Visual Studio versi 6.0 dibuat, dengan memasukkan 6 software utama, yaitu :
1)      Visual Basic 6.0
2)      Visual C++ 6.0
3)      Visual FoxPro 6.0
4)      Visual InterDev 6.0
5)      Visual SourceSafe 6.0
6)      Enterprise tools

  1. 6 ruas berwarna yang saling terhubung

6 ruas terhubung mengartikan bahwa seluruh software yang terdapat dalam Microsoft Visual Studio membentuk sebuah system untuk meningkatkan penggunaan serta kinerja Sistem Operasi Windows.

  1. 4 Warna dalam graph

4 Warna dalam graph ini melambangkan 4 Compiler utama yang terdapat dalam Visual Studio 2008 Express Edition.

1)      Warna Hijau, untuk Visual C# 2008
2)      Warna Biru, untuk Visual Basic 2008
3)      Warna Oranye, untuk Visual C++ 2008
4)      Warna Merah, untuk Visual Web Developer 2008

C. Kesimpulan

Selain untuk ilmu computer, teori graph sangat membantu dalam penafsiran sebuah logo. Dari analisa diatas, disimpulkan bahwa logo visual studio menggambarkan fasilitas yang ditawarkan dilihat dari Simpul dan warna, serta peruntukannya dari keterhubungan graph.